Landasan Bandara Ngloram Dihotmix

Landasan Bandara Ngloram Dihotmix

SuaraBanyuurip.com - Ahmad Sampurno

Blora – Bandara Ngloram di Desa Ngloram, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, mulai diaspal beton (Hotmix) menyusul akan digunakan sebagai lokasi cabang aeromodeling Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah. Rencananya Aeromodelling dilaksanakan para tanggal 19 sampai 25 Oktober 2018. 

Bagian Sarana Prasrana Komite Nasional Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blora, Lucky Waluyo menjelaskan, akan ada tiga lokasi yang akan digunakan kompetisi. Diantaranya lapangan upacara Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi (PPSDM Migas), Lapangan Ronggolawe serta Bandara Ngloram.

“Hari ini bandara dilakukan pengaspalan sepanjang 100 meter dengan lebar 6 meter,” katanya kepada suarabanyuurip saat berada di lokasi bandara, Kamis (27/9/2018). 

Pengasapalan landasan bandara diselesaikan sehari. Hanya saja, pria berkacamata itu mengaku tidak mengetahui besaran anggaran untuk pengasapalan tersebut.

“Saya tidak tahu, saya di sini diminta mendampingi,” terangnya. 

Terpisah, Febri, mandor pengaspalan dari PT Gading Pesona Mulia, Surabaya, mengaku hanya melaksanakan tugas dari perusahaan.

“Dari panitia Porprov Aeromodeling meminta kami untuk mengerjakan. Saya tidak tahu anggarannya, itu dari panitia,” sambungnya. 

Baca Juga :   Tragedi di Kanjuruhan Malang Terbesar dalam Sejarah Sepakbola Dunia

Untuk diketahui, beberapa waktu lalu Tim dari provinsi didampingi Pemkab dan KONI Blora telah meninjau lokasi kawasan Bandara Ngloram. Lokasi itu disiapkan  menjadi venue (lokasi) cabang aeromodeling Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng.

Akan dipertandingkan cabang olah raga aeromodelling sebanyak tiga kelas, yaitu kelas F1 (Free Flight), kelas F2 (Control Line), dan kelas F3 (Radio Control). Khusus Free Flight akan dipertandingkan F1A (Glider A2), F1H (Glider A1), dan Chuck Glider/OHLG (On Hand Lauched Glider).

Sedangkan kelas Control Line akan dipertandingkan F2A(CLTeam Race), F2C (CL Speed), dan F2D (CL Combat). Sementara di kelas Radio Control akan dipertandingkan F3A (RC Aerobatic), F3C (RC Helicopter), F3R (RC Pylon Racing), F3J (RC Thermal Duration Glider). (ams)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *