Wabup Budi Irawanto Dorong KKN Unigoro Tak Berhenti di Formalitas

IMG_20220801_151502
SuaraBanyuurip.com - Arifin Jauhari
Bojonegoro - Wakil Bupati (Wabup) Bojonegoro, Jawa Timur, Budi Irawanto, mendorong kelompok KKN Unigoro (Kuliah Kerja Nyata Universitas Bojonegoro) tak hanya berhenti pada program kerja bersifat formalitas saja. Melainkan bisa menumbuhkan dampak yang berkesinambungan terhadap masyarakat.
Hal itu disampaikan oleh Wabup yang akrab disapa Mas Wawan kepada perwakilan mahasiswa KKN-Tematik Kelompok 14 Unigoro tahun 2022 yang menyempatkan diri bertamu di rumah dinas, Senin (01/08/2022).
Perwakilan mahasiswa KKN-T Kelompok 14 Unigoro tersebut, yaitu M. Rully Arman , Fakultas Saintek, Prodi Teknik Sipil, Revina Monica sari, Fisip, Prodi Administrasi Publik, Amanda Diva Syaharani, Fakultas Ekonomi, Prodi Ekonomi Pembangunan, dan Bianca Deva Amelia Sutrisno, Fakultas Ekonomi, Prodi Ekonomi Pembangunan.
"Pemerintah Kabupaten Bojonegoro aktif melakukan sosialisasi terkait perijinan kepada UMKM," kata Mas Wawan saat menjawab pertanyaan sejumlah mahasiswa Unigoro tentang UMKM yang berijin.
Disinggung mengenai pendampingan yang berkesinambungan setelah adanya KKN. Pria penghobi olahraga offroad ini berpendapat, bahwa seyogyanya sebelum dilaksanakan KKN, dinas terkait hendaknya dilibatkan. Supaya KKN yang waktunya hanya satu bulan, manfaatnya dapat berkelanjutan.
"Agar para pelaku UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) mendapat tindak lanjut. Misal mendapat pelatihan," ujar politisi kawakan dari PDI-Perjuangan ini.
Tak hanya satu, dinas terkait lain yang menangani perijinan misalnya, dapat membantu pelaku UMKM mendapat wawasan perihal kemudahan memperoleh ijin usaha. Dan juga bagaimana produknya terbantu sampai tingkat pemasaran.
"Kami berterima kasih kepada perguruan tinggi yang melaksanakan KKN di Bojonegoro. Kami juga mendorong kepada adik-adik mahasiswa Unigoro yang melaksanakan KKN ini tak hanya berhenti pada formalitas saja," tandasnya.
Sementara itu, salah satu mahasiswa KKN-T Unigoro, M. Rully Arman, mengaku, pertemuan dengan Wakil Bupati Bojonegoro tersebut sangat membuka pandangan di pihaknya tentang esensi dari kegiatan KKN yang sebenarnya. Tak hanya sebatas menjalankan kewajiban kuliah semata-mata.
"Tetapi KKN juga tanggung jawab sosial sebagai agent of change dan kontrol sosial untuk betul-betul memberikan dampak positif bagi masyarakat sesuai darma nomor tiga yakni pengabdian kepada masyarakat," ucapnya.
Untuk rencana mendatang, pihaknya berupaya memberikan stimulus kepada masyarakat, utamanya pelaku UMKM. Tentang pentingnya empat bidang yang menjadi fokus KKKN Tematik. Yakni, legalitas, efisiensi produksi, digital marketing, dan sumber daya manusia.
"Diharapkan stimulus ini nanti bisa membangkitkan kesadaran pelaku UMKM meningkatkan kelas usahanya. Untuk kemudian harapannya mampu menaikkan pendapatan yang berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat," tandasnya.(fin)
BERITA TERKAIT
Selama Januari 2023, Ada 252 Istri di Bojonegoro Ajukan Cerai Gugat
Membacakan Dongeng Berdampak Positif pada Perkembangan Anak
Produksi Migas Pertamina Hulu Rokan Regional Sumatera Lampaui Target
Bocah Asal Soko Tuban Dilaporkan Tenggelam di Sungai Pacal
Penipu Gunakan AMSI untuk Lakukan Pemerasan
Digitalic : SEO yang Baik Harus Berdampak Bagi Bisnis
Pertamina EP Cepu Field 11 Bangun Jalan Cor Menuju CPP Gundih
Regional Indonesia Timur Capai Produksi Minyak 2022 di Atas Target
Produksi Blok Rokan Ditarget Capai 300 Ribu Bph dalam 5 Tahun
Kisah Segitiga Pemkab, Alimdo, dan Pedagang Pasar Kota Bojonegoro
Pemkab Bojonegoro Siapkan Rp 34,6 Miliar untuk Beasiswa Pendidikan
Pertemuan Warga Ring 1 Migas Sukowati dan PT Elnusa Tak Capai Kesepakatan
Ogah Disanksi, Pemdes Campurejo Tolak Bagikan SPPT PBB P2
Jaga Daya Saing Industri, Pemerintah Pertahankan Subsidi Energi
Cerita Adib Nurdiyanto Perades Mojodeso Raih Penghargaan Upakarti Nasional
PPSDM Migas Adakan Pelatihan Regulasi Hilir Migas untuk ASN KESDM
Pelatihan dan Sertifikasi Teknisi Instrumentasi Tingkat I untuk Daerah 3T
Dorong OPL Banyu Urip, Upaya Pemerintah Tingkatkan Produksi Migas Nasional
Realisasi Lifting Migas 2022 di Bawah Target
Dulu Rp 100 Ribu, Kini Harga BBM Pertalite di Papua Rp 10 Ribu Per Liter
Lasuri : Ada Regulasi yang Mengatur Pasar Kota Bojonegoro