BPD Se-Kecamatan Padangan Dilantik

bpd padangan

SuaraBanyuurip.com - Athok Mochy Nur Rozaqy

Bojonegoro- Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur resmi dilantik oleh pemerintah kecamatan di kantor kecamatan setempat, Kamis (11/7/2013) sore tadi sekira pukul 15.00 WIB. Pelantikan lembaga pengawas pemerintahan desa di wilayah ring 1 Lapangan Gas Cendana itu dipimpin langsung oleh Camat Padangan, Gunadi didampingi jajaran muspika.

Ada sekira 85 anggota BPD dari sepuluh desa di wilayah Padangan yang dilantik. Yakni BPD dari Desa Cendana, Nguken, Padangan, Sidorejo, Ngeper, Ngasinan, Banjarjo, Prangi, Tebon dan Purworejo.

“Sedangkan Enam desa lainnya sebelumnya sudah kita lantik,” kata Gunadi.

Enam desa yang dimaksud adalah Desa Kuncen, Kebonagung, Dopok, Baru, Dengok,dan Sonorejo.

Dalam sambutannya, Gunadi menjelaskan, pelantikan BPD diharapkan dapat membantu kegiatan pemerintahan desa. Oleh karenanya, dia meminta, setelah pelantikan untuk selanjutnya segera membentuk struktur kepengurusan BPD.

“Setidaknya dalam dua minggu kedepan harus sudah terbentuk,” ujarnya.

Gunadi menuturkan, tugas BPD cukup penting dalam pemerintahan desa karena memiliki fungsi layaknya DPR dilingkup pemerintahan diatasnya. Selain itu, dalam beberapa bulan kedepan akan ada pemilihan umum baik gubernur dan legislatif. Juga pada Januari 2014 mendatang, Pemerintah Kabupaaten (Pemkab) Bojonegoro akan mengadakan pemilihan kepala desa yang rencananya digelar secara serempak.

Baca Juga :   Job Fair Bojonegoro Buka 10.000 Lowongan Kerja

“Pilkades akan digelar serempak dan dibagi dalam dua wilayah. Yakni Bojonegoro bagian Timur dan Selatan,” pungkas Gunadi. (roz)

»Follow Suarabanyuurip.com di
» Google News SUARA BANYUURIP
» dan Saluran WhatsApp Channel SuaraBanyuurip.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *