Ciptakan Lingkungan Bersih, Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field Bantu 560 Tempat Sampah

21431
SuaraBanyuurip.com -Â Joko Kuncoro
Bojonegoro - Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field memberi bantuan pot tanaman dan tempat sampah kepada Pemerintah Desa (Pemdes) Ngampel, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Bantuan itu merupakan program pemberdayaan masyarakat (PPM) bagi warga sekitar Lapangan Migas Sukowati.
Kepala Desa Ngampel Purwanto mengatakan, Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field telah mendukung pemberdayaan berbagai sektor di desanya. Salah satunya bidang lingkungan, seperti memasang pot tanaman sebanyak 50 unit. Itu untuk memperindah dan menghijaukan lingkungan.
"Ada dua jenis penghijauan yang ditanam dalam pot itu, di antaranya bugenfil dan pule," katanya, Selasa (17/11/2020).
Dia mengatakan, selain pot juga ada 560 unit tempat sampah yang telah terpasang di setiap rumah warga. Tujuannya untuk menciptakan lingkungan desa yang bersih dan hijau. Tempat sampah itu juga sudah dibedakan mana jenis sampah kering dan basah.
"Itu harus dipisahkan, nantinya sampah-sampah itu akan diolah kembali. Untuk menghasilkan nilai jual. Juga realisasi PPM itu sudah mencapai 95 persen," katanya ditemui di kantor.
Indarwan Harsoni Field Manager Sukowati Field menambahkan, program itu sinkron dengan kebutuhan Desa Ngampel. Karena itu, Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field memberikan pot tanaman dan tempat sampah.
"Ini merupakan salah satu program PPM kami di tahun 2020, sinkron dengan kebutuhan Desa Ngampel, Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field memberikan Pot tanaman sejumlah 50 unit dan tempat sampah sejumlah 560 unit untuk menciptakan lingkungan desa yang bersih dan hijau, " ujar Indarwan Harsoni, Field Manager Sukowati Field. (jk)
BERITA TERKAIT
Ditjen Migas Beberkan Tantangan Optimasi Gas Bumi Sebagai Energi Transisi
Tak Berlaku Bagi Masyarakat, Pejabat dan ASN Wajib Meniadakan Buka Bersama
Biofertilizer PEP Donggi Matindok Field Dukung Pertanian Berkelanjutan
Jaga Stok Darah, PMI Bojonegoro Gelar Safari Donor Selama Ramadan
Gas Bumi Jadi Energi Transisi Menuju Lebih Bersih
Pertamina Hulu Indonesia Jalankan Strategi Borderless di WK Tumpang Tindih
Gubernur Jatim Bolehkan Warung Makan Buka Selama Ramadan Tapi dengan Tirai
Delapan Wisata Jawa Timur Raih Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023
Pertamina Hulu Rokan Dorong Kreativitas Pemuda
Optimis Revisi UU Migas Akan Dongkrak Lifting
9.811 SR Jargas Telah Dinikmati Masyarakat Bojonegoro
Tradisi Nyekar Jelang Ramadan, Jadi Berkah Bagi Penjual Bunga Tabur
Pertamina EP Sukowati Field Fokus Tangani Stunting di Tuban
UKM Pagar Nusa Unugiri Sabet 19 Medali di Widuri Open 2023
Transisi Energi Berkelanjutan, Berpotensi Buka Lapangan Kerja Baru
Praktik Enterprenuer (P5) SMP Negeri 2 Blora
Punya Keuangan Kuat, PGE Kembangkan Energi Panas Bumi
Banyak Kendala di Lapangan, 189 Jargas di Bojonegoro Akan Dicabut
Kampanyekan Teladan Gus Dur, Komunitas Gusdurian Bojonegoro Gelar Ruang Musik
Selamatkan Hutan, IDFoS Indonesia Kampanye Gerakan Lestari Alam Raya
Pertama Kali, Pertamina Geothermal Energy Bukukan Pendapatan dari Carbon Credit