Gas Bumi Siap Aliri Jaringan di Bojonegoro

24537

SuaraBanyuurip.com – Arifin Jauhari

Bojonegoro – Sebanyak 10.000 sambungan rumah (SR) pada Proyek Strategis Nasional (PSN) jaringan gas bumi (Jargas) untuk rumah tangga telah tuntas dipasang di Bojonegoro, Jawa Timur. Hal itu menandakan proyek jargas yang dikerjakan oleh kontraktor pelaksana PT Hutama Karya (HK) siap dialiri gas bumi.

Humas PT HK, Anan Dwi Sutrisno mengatakan, seluruh konstruksi jargas telah selesai dan telah diuji untuk dipastikan telah siap digunakan.

“Kita sudah uji gas in (mengaliri gas) di beberapa rumah warga baik di Kecamatan Gayam, Ngasem, dan Kecamatan Kota. Alhamdulillah menyala dengan baik,” katanya kepada SuaraBanyuurip.com, Selasa (22/02/2022).

Dijelaskan, untuk Kecamatan Gayam-Ngasem, telah diuji aliran Gas In di 10 sambungan rumah warga di Desa Beged pada 15 Februari 2022. Dilanjutkan ke sektor 1 Kecamatan Kota, pada 16 Februari 2022, yaitu sebanyak 10 sambungan rumah warga di Desa Sukorejo.

“Hasil uji menunjukkan seluruh jaringan tersambung aman dan baik, kompor yang telah terpasang juga berfungsi baik. Teknisnya, gas dialirkan dari LBCV ke MRS terus dialirkan ke RS (Regulator Sector) baru dialirkan ke rumah-rumah,”  jelasnya.

Baca Juga :   Lapangan Migas Wajib Dipasangi Flow Meter

Anan menambahkan, saat ini tinggal tahap pemasangan kompor saja. Karena kompor telah terbagi 100 persen kepada penerima manfaat jargas. Selain itu juga sedang dilakukan restatement untuk penutupan bekas galian jargas.

“Rencana paling dekat akan diadakan acara seremonial Gas In di Desa Beged, Kecamatan Gayam, tanggal 24 Februari 2022,” pungkasnya.(fin)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA BANYUURIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *