Pertamina Pendukung Pertama EITI di Asia Tenggara

Pertamina menjadi perusahaan Migas pertama yang mendukung langsung EITI di Asia Tenggara.
Suarabanyuurip.com - Sami'an Sasongko
Jakarta - Pertamina menjadi perusahaan Minyak dan Gas Bumi (Migas) pertama yang mendukung langsung Extractive Industry Transparency Initiatives (EITI) di Asia Tenggara.
Bersama 21 perusahaan Migas global, Pertamina resmi menjadi Supporting Company Extractive Industry Transparency Initiatives sejak Oktober 2022. Seperti ExxonMobil, TotalEnergies, Equinor, dan 43 perusahaan global dari industri lainnya.
EITI merupakan koalisi global antara pemerintah, perusahaan, investor dan kelompok masyarakat yang menetapkan standar global transparansi dalam hal perpajakan dan pembayaran pada pemerintah di sektor ekstraktif. Seperti Migas, mineral dan batubara.
Standar EITI telah diterapkan lebih dari 50 negara untuk menciptakan transparansi dan akuntabilitas wujud dari praktik tata kelola yang baik (good governance). Dukungan Pertamina tersebut selaras dengan komitmen Pertamina untuk memperkuat praktik bisnis yang bersih, transparan, dan etis.
Dikutip dari laman Pertamina, Direktur Keuangan Pertamina, Emma Sri Martini mengungkapkan, guna meningkatkan kepercayaan publik pada perusahaan, Pertamina akan terus meningkatkan standar penerapan tata kelola perusahaan ke level internasional.
"Gabungnya Pertamina menjadi EITI Supporting Company komitmen kami untuk mewujudkan bisnis yang sehat dan berkelanjutan. Selain itu juga kebanggaan bagi perusahaan. Semoga menjadi contoh bagi perusahaan lainnya di Indonesia untuk menerapkan tata kelola perusahaan yang baik," kata Emma Sri Martini.(sam)
BERITA TERKAIT
Bojonegoro Anggarkan Rp 900 Miliar untuk Rekontruksi Jalan Cor Beton
Rp 7,8 Miliar APBD Bojonegoro untuk Bantuan Partai Politik
Kacabdindik Bojonegoro-Tuban Imbau ASN Jaga Netralitas di Tahun Politik
DLH Bojonegoro Kerahkan 3 Kendaraan Angkut Sampah di Alun-alun
Kisah di Balik Pancasila: Memahami Kerangka Ideologi Indonesia
Perspektif Masyarakat Jelang Pemilu Serentak 2024
Alun-alun Bojonegoro Dipenuhi Sampah
BPK Jangan Sekadar Periksa Keuangan Berdasar Laporan
3 Kloter CJH Bojonegoro Berangkat Kamis, dan 1 Kloter Berangkat Jumat
Warga Soroti Cara Pemkab Bojonegoro Bebaskan Lahan di Desa Kalangan
PPSDM Migas Genjot Pemahaman Materi tentang Operasi Produksi
PPSDM Migas Beri Pelatihan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Tingkat Operator
Dorong KKKS Laporkan Data Lifting Migas Bulanan
Proyek Pipa Gas Cisem Tahap II Rp 3,3 Triliun Dimulai 2024
Penerimaan Negara Sektor Migas Bisa Berubah, Ini Penyebabnya
PPDB Jenjang SMA dan SMK di Bojonegoro Segera Dibuka
Khairul Anwar Ketuai PTMSI Bojonegoro 2023-2027
Pertamina Tanda Tangani Kontrak Kerja 2 WK dengan Skema Cost Recovery
Remaja di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Terperosok di Bekas Tambang Pasir
BPN Bojonegoro Lakukan Pengukuran Batas Terluar dan Aset Pemerintah di Desa Ngelo
ASN PPSDM Migas Dilatih Penyusunan Instrumen Asesmen Kompetensi